3. Olahraga dan kurangi kebiasaan merokok
Tentu Moms di rumah sudah memahami kalau olahraga memang baik untuk tubuh.
Namun banyak yang belum tahu apa saja manfaat olahraga untuk kesehatan ginjal.
Dilansir dari NCBI, olahraga mampu meningkatkan sirkulasi darah di dalam ginjal.
Sehingga ginjal menjadi lebih baik dalam melakukan fungsinya.
Sedangkan apabila sampai saat ini merokok masih menjadi kebiasaan, hentikan sekarang juga.
Sebab merokok menjadi salah satu alasan utama masalah pada ginjal.
Merokok mampu memperlambat sirkulasi darah ke berbagai organ, termasuk ginjal.
Bahkan, menurut Davita Kidney Care, merokok dapat meningkatkan kandungan protein pada urine.
Protein memang dibutuhkan dalam tubuh, termasuk di dalam urine.
Kandungan protein di dalam urine apabila hanya sedikit bisa dibilang normal.
Namun, jika ditemukan adanya kandungan banyak protein di dalam urine, artinya ginjal bermasalah.
Menurut Kompas.com, salah satu gejala kandungan protein di dalam urine adalah ditemukan adanya busa.
Selain itu, pembengkakan pada kaki bisa menjadi salah satu gejala masalah pada ginjal.
Penyakit pada ginjal merupakan salah satu gangguan kesehatan yang perlu dihindari.
Perlu melakukan pola hidup yang sehat untuk menjaga kesehatan ginjal.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,WebMD,CDC,kidney.org,niddk.nih.gov,Davita Kidney Care,kidneyfund.org,NCBI |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR