6. Mencegah cedera
Peregangan sebelum dan sesudah latihan penting agar tubuh Moms berkinerja optimal.
Ini memperpanjang otot-otot Moms dan meningkatkan jangkauan gerak Moms, memberi Moms manfaat lebih banyak dari latihan Moms.
Latihan berintensitas tinggi yang mengharuskan otot bekerja lebih keras berisiko mengakibatkan otot robek atau tertarik jika Moms tidak melakukan pemanasan dan meregang dengan benar.
Cedera juga terjadi ketika otot Moms dipaksa bekerja melebihi kapasitas mereka.
Jika Moms sering lari, peregangan sebelum berlari adalah keharusan untuk menguatkan betis dan paha belakang agar terhindar dari kram dan cedera otot.
BACA JUGA: Agar Tampak Kurus Saat Difoto, Trik Berpose Ini Wajib Ditiru!
7. Meningkatkan kualitas tidur
Bekerja di kantor sepanjang hari dalam posisi duduk, dapat berisiko pada bahu, leher, dan punggung Moms.
Itu sebabnya Moms mungkin menemukan diri Moms gelisah di tempat tidur, berjuang untuk menemukan posisi yang nyaman.
Ini adalah tanda bahwa otot Moms terlalu tegang.
Cobalah mengembangkan latihan peregangan sebelum tidur. Mengurangi ketegangan di tubuh Moms sebelum tidur membantu Moms tertidur lebih cepat dan tidur nyenyak sepanjang malam.
Dapatkan tidur yang tidak terganggu dengan melakukan peregangan sebelum tidur. (*)
Source | : | shape.com.sg |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR