7. Banyak mengonsumsi air putih
Dehidrasi benar-benar memengaruhi tubuh kita, seperti menyebabkan kram otot, pusing, dan bahkan menambah nafsu makan.
Menurut pakar kesehatan bernama Dr. Richard Besser, kurang minum air putih juga bisa membuat kulit terlihat lebih tua.
"Jika kita mengalami dehidrasi, tubuh akan menarik air dari kulit, untuk mempertahankan konsentrasi dalam darah," papar Besser.
Baca Juga : Berdiri Saat Bekerja Lebih Sehat Daripada Duduk, Ini Faktanya!
Saat hal itu terjadi, kata Besser, itu membuat kulit menjadi tidak elastis dan nampak terlihat lebih tua.
Kebutuhan air bervariasi tergantung pada berat badan dan tingkat aktivitas.
Umumnya, kita harus minum air dengan target sesuai berat badan sebagai titik awal.
Untuk pria seberat 90 kilogram, misalnya, itu setara dengan sekitar 12,5 cangkir air.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR