Nakita.id - Kabar duka datang dari pedangdut Dewi Perssik.
Sang ayah Mochammad Aidil meninggal dunia, hari ini, Minggu, 9 Juni 2019.
Kabar ini pertama kali diketahui dari unggahan yang dibagikan oleh kerabat dekat Dewi Perssik, yakni Santi Milani.
Kondisi kesehatan sang ayah juga sempat diketahui menurun sejak bulan Februari 2019.
Almarhum sempat menjalani perawatan di rumah sakit MRCC Siloam, Semanggi sebelum akhirnya tutup usia.
Baca Juga: Sempat Menjenguk Ayah Dewi Perssik dalam Keadaan Baik, Rosa Meldianti: Meldi Lagi Mimpi Kan Pi?
Mochammad Aidil sendiri meninggal dunia karena menderita sakit paru-paru, ginjal, dan kencing manis, yang diduga kuat merupakan komplikasi dari diabetes.
Diabetes (kencing manis) adalah penyakit penyebab utama dari gagal ginjal pada orang dewasa.
Sejumlah penelitian bahkan melaporkan orang yang punya diabetes berisiko tinggi kena penyakit jantung dan berbagai penyakit kronis lainnya.
Namun, penyakit ini sangat mudah untuk dihindari dengan strategi yang tepat.
Penyakit diabetes, terutama diabetes tipe 2, sangat mudah untuk dicegah.
Sekitar 9 dari 10 kasus penyakit diabetes dapat dihindari dengan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat.
Perubahan gaya hidup tidak hanya efektif mencegah diabetes, tapi juga membuat kita terhindar dari berbagai penyakit kronis di kemudian hari.
Nah sebelum terlambat, berikut cara jitu mencegah diabetes yang bisa Moms terapkan mulai hari ini.
1. Berat badan sehat
Baca Juga: Ini Tips Memilih Popok Bayi Baru Lahir yang Penting Diketahui Orang Tua, Yuk Catat!
Yakin berat badan Moms saat ini sudah ideal, kurang, atau justru berlebih?
Hati-hati jika Moms termasuk orang yang punya berat badan berlebih atau malah obesitas.
Obesitas merupakan faktor risiko nomor satu untuk diabetes tipe 2.
Ini artinya, orang dengan berat badan berlebih berpotensi lebih besar untuk terkena diabetes.
Berusaha menurunkan berat badan merupakan cara terbaik untuk terhindar dari penyakit diabetes.
Baca Juga: Panduan Membuat MPASI Enak: Perhatikan 4 Peralatan Ini Sebelum Memulai MPASI
Hasil uji klinis yang dilakukan oleh National Institutes of Health (NIH) Amerika Serikat pun menyarankan hal yang serupa.
2. Makan makanan bergizi
Mengubah pola makan merupakan cara lain untuk mencegah diabetes.
Jika selama ini Moms cenderung terbiasa makan makanan berlemak, bergula tinggi, dan serba prosesan (siap saji atau kalengan), tukar dengan yang lebih sehat.
Pastikan piring makan kita selalu berisi variasi karbohidrat, protein, serat, lemak baik, serta vitamin dan mineral.
Ingat, apa yang Moms makan memengaruhi cara tubuh bekerja.
Jadi, mulai hari ini pastikan kita lebih bijak memilah-milih apa yang akan dikonsumsi untuk mencegah diabetes.
3. Kurangi gula
Baca Juga: Sempat Menjenguk Ayah Dewi Perssik dalam Keadaan Baik, Rosa Meldianti: Meldi Lagi Mimpi Kan Pi?
Makanan dan minuman manis memang menggoda.
Namun, sudah sangat banyak penelitian medis yang membuktikan bahwa mengonsumsi gula dan karbohidrat olahan secara berlebihan dapat meningkatkan risiko diabetes
Gula itu sendiri sebenarnya tidak langsung menyebabkan diabetes.
Akan tetapi, kebanyakan makan manis dapat menyebabkan kenaikan berat badan karena gula membuat ketagihan.
Itu kenapa Moms jadi tidak bisa berhenti makan ketika ngemil yang serba manis.
Terlebih keinginan makan makanan manis biasanya timbul ketika Moms sedang stres.
4. Rutin olahraga
Aktivitas fisik, termasuk olahraga, yang dilakukan secara rutin dapat membantu mencegah diabetes.
Di samping membantu membakar lemak, olahraga juga membantu membuat sel-sel tubuh lebih sensitif terhadap insulin.
Sebisa mungkin sempatkan waktu untuk berolahraga ringan minimal 30 menit sehari untuk usaha mencegah diabetes dan menurunkan gula darah.
Bahkan, Moms tidak harus sampai memaksakan diri pergi ke gym untuk olahraga.
5. Minum banyak air putih
Baca Juga: Sempat Berharap Sang Ayah Buka Mata, Ayah Dewi Perssik Meninggal Dunia
Sudah dijelaskan di atas bahwa minuman manis (termasuk soda, minuman energi, dan jus buah kemasan) dapat meningkatkan risiko kena diabetes.
Nah daripada minum yang manis-manis, baiknya perbanyak minum air putih saja.
Baca Juga: Susah Tidur? Coba Lakukan Ini #5MenitAja Bisa Buat Moms Mudah Terlelap
Para ahli percaya bahwa selain mencegah dehidrasi, air putih merupakan minuman terbaik untuk mencegah diabetes.
Air putih tidak mengandung gula sehingga tidak akan menaikkan kadar gula darah.
Sebaliknya, minum air putih justru membuat sel-sel tubuh merespon insulin dengan baik.
Air putih juga jadi cara ampuh bagi Moms agar tidak mengonsumsi minuman manis terlalu banyak.
Source | : | medicaldaily.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR